Bupati Askolani Lepas Kafilah Banyuasin Mengikuti STQH XXVIII Tingkat Provinsi Sumsel

oleh

BANYUASIN, KRSumsel.com — Bupati Banyuasin Dr. H Askolani, SH., MH, secara resmi melepas kafilah Kabupaten Banyuasin yang akan berkompetisi dalam Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) XXVIII tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2025 di Kabupaten Pali. Acara pelepasan berlangsung di Halaman Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin, Senin (21/4/2025).

Dalam sambutannya, Bupati H.Askolani menyampaikan bahwa Pemerintah dan masyarakat Banyuasin selalu berharap agar kafilah/duta Banyuasin pada MTQ/STQH Tingkat Provinsi Sumatera Selatan ini dapat mengukir dan meraih prestasi terbaik.

“Untuk itu saya mengharapkan kepada Ketua Kafilah dan para Pelatih dan pendamping, agar selalu memberikan semangat dan dorongan kepada seluruh kafilah,” ujarnya.

Diharapkan pula terjalinnya hubungan yang harmonis dilandasi saling pengertian di antara peserta, pelatih dan pimpinan kafilah, dan mengedepankan pola asah, asih dan asuh sehingga tercipta kekompakan dalam semangat kebersamaan, dengan satu tujuan berjuang untuk tampil maksimal meraih prestasi terbaik.

Baca juga: Pasar 16 Ilir Ditata Ulang untuk Percantik Wajah Kota Palembang

“bukti kerja keras, cerdas dan ikhlas kita semua termasuk para pembina dan pelatih terutama Lembaga Pengembangan Tilawatil Qu’an (LPTQ), Kementerian Agama, Pimpinan Pondok Pesantren dan rumah tahfidz yang berupaya menggali, membina para santri, gori-gori’ah, hafidz Qur’an yang berbakat agar tampil yang terbaik, saya optimis Kafilah MTQ/STQH Kabupaten Banyuasin akan dapat meraih prestasi pada MTQ/STQH Tingkat Provinsi Sumatera Selatan khususnya di Kabupaten Pali nanti. ,” ujarnya.

Ia juga menegaskan pentingnya pembinaan berkelanjutan bagi para peserta STQH sebagai bentuk implementasi dari visi misi Kabupaten Banyuasin, yaitu mewujudkan Kabupaten Banyuasin Bangkit, Adil dan Sejahtera Berkelanjutan.

“Semoga kafilah Kabupaten Banyuasin bisa tampil maksimal, meraih prestasi, dan mengharumkan nama Kabupaten yang kita cintai ini,” imbuhnya.

Bupati Askolani Berharap kepada para kafilah STQH untuk tetap dan selalu menjaga stamina dan kondisi kesehatan, agar bisa tampil prima, dengan menjaga pola makan dan istirahat yang cukup, kalau perlu tetap dipenginapan jangan keluar jika tidak ada keperluan yang penting dan cukup keluar saat perlombaan saja.

Dan disamping dapat memanfaatkan waktu luang untuk senantiasa berlatih sesuai dengan cabang yang diikuti.

“kobarkan semangat dapat meraih prestasi terhormat pada STQH XXVIII Tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Kabupaten Pali. kami selaku Pemerintah Daerah memberikan support dan kesempatan kepada anak-anak kita agar mereka bisa mengikuti hingga ke tingkat Nasional”, tutupnya.

Sementara itu, dalam laporannya, Kabag Kesra H. Sashadiman Ralibi, S.Ag., M.Si menyebutkan bahwa Kabupaten Banyuasin mengirimkan 32 peserta yang akan mengikuti lima cabang lomba, yakni tilawah, tahfiz, karya tulis ilmiah hadist, dan hadist.

“Gelaran Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits (STQH) ke 28 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dilaksanakan di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) sebagai tuan rumah. Dijadwalkan STQH yang digelar selama 7 hari, 21 – 27 April 2025,” jelasnya.(Yan)