PRABUMULIH, KRSUMSEL.COM – Pemerintah Kota Prabumulih kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung industri nasional melalui pelaksanaan Rapat Evaluasi Program Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN), yang digelar di Ruang Rapat Lantai 1 Kantor Pemerintah Kota Prabumulih, Rabu (16/04/2025).
Rapat ini menjadi respons atas hasil desk evaluation terkait kepatuhan belanja produk dalam negeri serta identifikasi potensi risiko yang dapat menghambat program tersebut. Acara dipimpin langsung oleh Wali Kota Prabumulih H Arlan dan Wakil Wali Kota Franky Nasril, S.Kom, M.M, serta dihadiri oleh berbagai perwakilan OPD strategis.
Diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), rapat ini turut dihadiri oleh Sekda Kota Prabumulih H. Elman, ST., MM, Asisten II, Inspektorat, BAPPEDA, Dinas PUPR, PERKIM, Kadinkes, Direktur RSUD, Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Pertanian, DKOP, DISKOMINFO, DPMPTSP, DISDIKBUD, serta Bagian ULP dan Bagian Hukum.
Dalam arahannya, Wali Kota H Arlan menekankan pentingnya penggunaan produk dalam negeri dalam setiap proses pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkot Prabumulih.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen bersama, Pemkot Prabumulih menargetkan peningkatan signifikan pada tingkat penggunaan produk dalam negeri, sebagai wujud nyata dukungan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional dan kemandirian industri dalam negeri.(Roni)