Pangkalpinang, KRsumsel.com – PT Timah Tbk memberikan bantuan kepada 10 orang guru ngaji di Kabupaten Bangka Barat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung guna memenuhi kebutuhan pokok pada bulan puasa Ramadhan 2025.
“Bantuan kepada guru ngaji ini merupakan wujud kepedulian PT Timah terhadap pendidikan keagamaan, karena mereka telah berperan dalam mensyiarkan ajaran-ajaran kebaikan,”kata Departement Head Corporate Communication PT Timah Tbk Anggi Siahaan di Pangkalpinang, Jumat (21/3).
Ia mengatakan, PT Timah Tbk terus menebar manfaat di Bulan Suci Ramadhan dengan melaksanakan berbagai kegiatan sosial keagamaan dan salah satunya dengan memberikan bantuan bagi para guru ngaji di lingkar penambangan timah.
Baca juga: Polrestabes Palembang Gelar Pasar Murah Untuk Personil Internal
“Bantuan bagi guru ngaji merupakan program rutin yang dilaksanakan PT Timah saat Ramadhan dan diharapkan dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan pokoknya,”katanya.
Salah satu guru ngaji yang menerima bantuan dari PT Timah Maimunah merupakan guru TPA Al Huda bersyukur mendapatkan tali asih dari PT Timah.
“Alhamdulillah mendapat bantuan dari PT Timah di momen bulan puasa dan menjelang lebaran. Semoga PT Timah tetap peduli dengan guru ngaji dan tambah maju,”ucapnya.
Anita guru ngaji penerima bantuan lainnya mengatakan bantuan PT Timah sangat bermanfaat dan membantu perekonomian keluarganya untuk memenuhi kebutuhan pokok selama Ramadhan.
“Sebagai guru ngaji di rumah, anak-anak datang ke rumah belajar ngaji. Ini pertama menerima bantuan PT Timah , tentunya saya bersyukur dan bantuan ini bermanfaat,”ujarnya.(net)