TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan di Wamena Cegah Kericuhan

oleh

Wamena, KRsumsel.com – Anggota TNI dari Kodim 1702 Jayawijaya Polres Jayawijaya Brimob Yon D Wamena Brimob BKO Polda Papua menggelar patroli gabungan di Wamena Kabupaten Jayawijaya Papua Pegunungan guna mencegah kericuhan akibat dampak dari keputusan sengketa pilkada di Mahkamah Konstitusi (MK).

Wakapolres Jayawijaya Kompol I Wayan Laba di Wamena, Kamis (6/2) mengatakan, kegiatan ini dalam rangka mengantisipasi jelang sidang MK terkait putusan MK dengan agenda putusan sela PHPUKADA wilayah Provinsi Papua Pegunungan khususnya di Kabupaten Jayawijaya.

“Anggota yang terlibat dalam patroli gabungan yakni Polres Jayawijaya, Brimob Yon D Wamena, Brimob BKO Polda Papua dan Kodim 1702/Jayawijaya,”katanya.

Baca juga:Tim Hasto Kristiyanto Ajukan 41 Bukti Dalam Sidang PN Jaksel

Menurut Wakapolres, pihaknya melaksanakan patroli di seputaran Kota Wamena dalam rangka jelang sidang MK terkait putusan sela PHPUKADA wilayah Provinsi Papua Pegunungan, dimana ada beberapa Kabupaten yang sudah diputuskan salah satu ya contoh Kabupaten Tolikara.

“Kami berharap dalam hal ini MK RI dapat memberikan keputusan terbaik khususnya untuk Kabupaten Jayawijaya yang dimana dilihat bersama situasi di Kabupaten Jayawijaya sampai saat ini masih terpantau aman dan kondusif,”ujarnya.

Dia menjelaskan, dari hasil patroli yang dilaksanakan di seputaran Kota Wamena, Polres Jayawijaya berhasil mengamankan sejumlah alat tajam seperti lima bilah parang dan empat pisau guna mengantisipasi adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas.

“Kami tentu berharap dari patroli gabungan ini dapat memecah konsentrasi massa yang kemungkinan akan melakukan hal-hal yang tidak diinginkan atau merugikan orang lain,”katanya.

Dia berharap seluruh komponen masyarakat supaya dapat menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Jayawijaya.(net)