Jakarta, KRSUMSEL.com – Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan, perwakilan DPR RI akan mengunjungi langsung Kabupaten Sukabumi Jawa Barat untuk meninjau lokasi bencana hidrometeorologi.
“Nanti dari DPR akan kemudian melakukan kunjungan ke sana,”kata Puan usai memimpin Rapat Paripurna DPR RI di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Kamis (5/12).
Dia mengatakan, kemungkinan kunjungan tersebut akan dilakukan Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Cucun Ahmad Syamsurijal hingga pimpinan Komisi VIII DPR RI yang membidangi urusan agama, sosial, serta perempuan dan anak.
“Kemungkinan akan dipimpin oleh pimpinan atau wakil ketua (DPR) dari Korkesra, juga Komisi VIII untuk menindaklanjuti dan berkoordinasi, serta bersinergi dengan pemerintah,”ujarnya.
Adapun saat memberikan pidato penutupan Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025, Puan mewakili DPR RI menyampaikan ucapan duka cita atas bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah Indonesia.
Baca juga: Wabup Ardani Hadiri Majelis Ta’lim di Masjid Agung An Nur
“Saya atas nama pimpinan DPR RI dan segenap anggota DPR RI menyampaikan duka yang mendalam kepada korban bencana alam yang terjadi di beberapa wilayah di Tanah Air,”kata Puan membacakan pidato dari atas podium.
Diapun meminta pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan agar senantiasa sigap dalam memitigasi dan menangani dampak bencana alam, khususnya pada saat ini yang telah memasuki musim hujan.
Sementara itu di akhir Rapat Paripurna, anggota Komisi IV DPR RI Slamet mendesak Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) agar memberikan bantuan secara nyata dan cepat bagi para korban atau warga yang terdampak bencana alam banjir dan longsor di Sukabumi Jawa Barat.
“Saya meminta dan mendesak pemerintah pusat melalui pimpinan, agar khususnya BNPB untuk segera hadir memberikan bantuan yang nyata dan cepat,”kata Slamet menyampaikan interupsi.
Ia mengatakan, bantuan itu berupa kebutuhan mendesak yang diperlukan oleh korban, seperti tenda darurat, makanan, obat-obatan, selimut, dan peralatan masak.
Pada Selasa (3/12) dan Rabu (4/12), bencana hidrometeorologi melanda sejumlah daerah di Kabupaten Sukabumi, yakni berupa banjir, tanah longsor, pergerakan tanah, dan angin kencang.(net)