Kabar Gembira!!! Bayaran Kuliah di Uniski Bisa Dicicil

oleh

OKI, KRSUMSEL.COM – Rektor Universitas Islam OKI (Uniski) Prof Dr Muhammad Faizal DEA, menyampaikan pembayaran semester maupun biaya bangunan di Uniski bisa dibayar dengan cara dicicil.

Demikian disampaikan Rektor Uniski saat sidang Senat Khusus Terbuka, Yudisium dan Wisuda Sarjana XIII, Universitas Islam Ogan Komering Ilir (OKI), di Dinasti Land, Kamis (17/10).

Lanjutnya, karena selama ini pembayaran Semester biayanya menjadi berat karena pembayaran sekaligus, kini sudah bisa dibayar nyicil hingga selesai.

“Ini salah satu upaya meringankan pembiayaan dan salah satu upaya agar seluruh masyarakat OKI Khususnya dapat kuliah,” Ungkapnya.

Muhammad Faizal, mengungkapkan, sejak didirikan didirikan pada 2007 sampai saat ini berusia 17 tahun dengan 4 fakultas Hukum FKIP, teknik dan perikanan dengan tujuh prodi, ia bersyukur empat prodi mendapat predikat sangat baik dan kini telah memiliki alumni 1811.

Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Islam Bende Seguguk, Uniski Ir H Ishak Mekki MM, mengucapkan terima kasih kepada Rektor dan wakil rektor serta jajarannya yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik.

UNISKI memang didirikan supaya anak di OKI bisa dengan mudah masuk ke perguruan tinggi.

“Ini suatu kebanggaan berarti alumni UNISKi tidak kalah bersaing dengan alumni lainnya,”imbuhnya.

Ini bentuk kepercayaan wali siswa hingga anaknya bisa selesai dan anak yang bisa menikmati hasil yang dicapai. Semoga anak yang wisuda hari ini harus menjaga nama baik almamater.

Tokoh Pendidikan OKI dan Sumsel, Prof H Muhammad Hasyim menjelaskan, setelah empat tahun belajar semoga ilmunya bisa bermanfaat.

Pj Sekda OKI, M Refly menyampaikan selamat kepada yang di sudah semoga ilmunya bermanfaat dan menjadi orang yang diangkat derajatnya Allah SWT. (ata)