STIE Syariah Bengkalis Berubah Status jadi ISNJ

oleh

Bengkalis, KRSUMSEL.com –  Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Syariah Bengkalis Provinsi Riau secara resmi berubah status menjadi Institut Syariah Negeri Junjungan (ISNJ) berdasarkan Keputusan Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor 906 Tahun 2024.

Ketua Yayasan Bangun Insani (YBI) Bengkalis Muhammad Isa Selamat di Bengkalis mengatakan, proses alih status STIE menjadi institut sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Bengkalis, khususnya dalam bidang ekonomi syariah dan keilmuan lainnya.

Baca juga: KPU Mukomuko Tidak Batasi Lokasi Pemasangan APK

“Kami yakin dengan status baru sebagai institut, institusi ini mampu memperluas program studi, meningkatkan fasilitas pendidikan, dan menarik lebih banyak mahasiswa serta tenaga pengajar yang berkualitas. Akhirnya akan berdampak positif pada perkembangan sumber daya manusia di Bengkalis,”kata Isa Selamat.

Menurutnya, dengan status baru sebagai institut, lembaga ini diharapkan dapat memperluas cakupan program studi, bukan saja berkaitan ekonomi syariah, bahkan bidang lain, seperti pertanian, pendidikan, hukum, budaya dan sebagainya.

Sementara itu, Rektor Institut Syariah Negeri Junjungan Bengkalis Khodijah Ishak berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di bidang syariah, baik ekonomi syariah maupun bidang lainnya.

“Dengan beralih menjadi institut, institusi kami dapat mengembangkan beberapa rumpun ilmu pengetahuan yang sesuai dengan potensi dan keperluan daerah. Sehingga, mampu menyelenggarakan program strata (S1), Pascasarjana (S2), maupun profesi,”ujarnya.

Saat ini di ISNJ Bengkalis lanjutnya, tersedia Program Strata Satu (S1) dan Program Pascasarjana (S2). “Dalam waktu dekat ini akan dilakukan peresmian perubahan alih status ini,”ujarnya.(net)