Pertamina Wujudkan Kemandirian UMKM dalam Ekonomi Kreatif Melalui Festival Budaya & Kuliner Nusantara 2024

oleh

KRSUMSEL.COM, Palembang – Berawal dari tantangan dalam merintis usaha, kini para pelaku Usaha Mikro Kecil (UMK) di wilayah Sumatera Selatan mulai menunjukkan kemajuan yang signifikan. Dengan dukungan berkelanjutan dari Pertamina melalui program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK), produk-produk UMK yang sebelumnya kurang dikenal kini semakin diterima dan dikenal luas oleh masyarakat, membuka peluang baru untuk berkembang dan berkontribusi bagi perekonomian lokal.

Selain memberikan bantuan finansial, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel juga memberikan pendampingan yang berkelanjutan. Melalui bimbingan yang intensif, Pertamina kembali berhasil mengantarkan UMK Binaan PUMK Pertamina ke ajang pameran Festival Budaya & Kuliner Nusantara 2024. Langkah ini menunjukkan komitmen Pertamina dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya di sektor ekonomi kreatif.

Baca juga: Polres Aceh Timur Tangani Kasus Penculikan Terkait Utang Rp370 Juta

Festival Budaya & Kuliner Nusantara 2024 diselenggarakan dalam rangka menyemarakan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 79, dengan meningkatkan kerjasama antar daerah dan sinergi dengan Pemerintah Pusat, serta memacu pertumbuhan ekonomi di Pulau Sumatera.

Festival tersebut, telah berlangsung tanggal 9 hingga 19 Agustus 2024 di The Atrium OPI Mall & The Little Star Kota Palembang. Pertamina mengajak 4 UMK binaan diantaranya Farhana Pempek Tenggiri, BaperPao, Rongkes Bakery, dan Pokat Kocok Uli.

Pemilik UMKM Pokat Kocok Uli, Yuli Wijayanti, menyampaikan terima kasih kepada Pertamina atas kesempatan dalam mengikuti pameran Festival Budaya & Kuliner Nusantara 2024.

“Dengan ikut serta dalam festival ini, kami dapat memperkenalkan produk kami lebih luas. Semoga dengan diikutkan dalam event-event seperti ini, produk kami semakin dikenal dan semakin banyak peminat, terima kasih Pertamina,” ungkap Yuli.

Pada kesempatan yang sama, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Sumbagsel mengatakan bahwa mengikutsertakan UMK dalam pameran festival merupakan langkah strategis yang efektif dalam memperluas jangkauan dan memperkenalkan produk UMK Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel kepada masyarakat luas.

“Kami terus berupaya melakukan pembinaan, pengembangan, dan pelatihan secara berkelanjutan agar UMKM dapat tumbuh dan bersaing. Keterlibatan UMKM binaan dalam Festival Budaya & Kuliner Nusantara 2024 menegaskan komitmen Pertamina dalam menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) untuk mewujudkan pembangunan berkelanjutan di sektor ekonomi kreatif,” kata Nikho.