Datangi Polsek IT I, Kapolrestabes Palembang Sosialisasikan Operasi Patuh Musi 2024

oleh
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihartono saat hadiri apel di Polsek IT I.(Kiki/KRSumsel)

KRSUMSEL.COM, Palembang – Dalam menyukseskan Operasi Patuh Musi 2024, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihartono memberikan instruksi khusus kepada personil Polrestabes Palembang.

Instruksi itu diberikannya saat apel di Polsek IT I Palembang terkait penegakan Operasi Patuh Musi 2024.

Harryo mengatakan, Polrestabes Palembang adalah etalase Provinsi Sumsel, sehingga dengan adanya operasi patuh Musi ini dapat menciptakan keadaan yang aman dan kondusifitas.

“Pelaksanaannya 20 persen penegakan hukum dan 80 persennya tindakan pidana bersifat preventif dan persuasif,” katanya, Selasa (16/7).

Harryo menggambarkan kepada anggotanya bagaimana cara bertindak anggota di lapangan agar misi dari Operasi Patuh Musi 2024 tercapai.

Harryo juga mengatakan kedatangannya di apel Polsek IT I merupakan pembekalan dan pemahaman kembali serta merefresh kembali tugas-tugas di bidang kerja yang berhubungan dengan penegakan hukum.

“Tentunya inilah yang menjadi hal hal, yang perlu di refresh kembali kemampuan anggota Reskrim kita, sehingga dengan merefresh kembali anggota kita, anggota bisa mendapatkan cara bertindaknya di lapangan dengan benar,” katanya.

Ia menambahkan, Operasi Patuh Musi 2024 merupakan momen pendekatan Polri dengan masyarakat.

“Mendekatkan diri dengan masyarakat,” hubungan ini juga harus terjalin dengan baik,” tutupnya.