Euro 2024: Spanyol Harus Lakukan Ini untuk Kalahkan Prancis

oleh

Donaueschingen, krsumsel.com – Spanyol akan berebut tiket final Euro 2024 melawan Prancis. Bek kiri Spanyol Marc Cucurella mewanti-wanti timnya saat kehilangan bola.
Laga semifinal Euro 2024 antara Spanyol vs Prancis akan digelar di Fussball Arena, Munich. Pertandingan dijadwalkan pada Rabu (10/7) pukul 02.00 WIB.

Itu akan menjadi pertemuan pertama kedua negara di turnamen mayor internasional sejak Prancis menang 3-1 di babak 16 besar Piala Dunia 2006. Sedangkan pertemuan terakhir mereka terjadi di UEFA Nations League 2021, juga dimenangi Prancis dengan skor 2-1.

Kendati demikian, La Roja layak lebih diunggulkan pada pertemuan kali ini. Spanyol melaju mulus usai memenangi lima pertandingan sedari fase grup, dengan mencetak 11 gol dan kebobolan dua gol saja.

Di sisi lain, Prancis justru redup sekalipun tidak terkalahkan dengan tiga kemenangan. Les Bleus cuma mengemas tiga gol saja, bahkan tanpa gol dari permainan terbuka.

Cucurella menuntut Spanyol agar menjaga fokus dari awal sampai akhir permainan. Merebut bola kembali setelah kehilangan possession, disebutnya bisa menjadi kunci permainan.

“Kami akan harus sangat fokus melawan Prancis, terutama ketika kami menyerang karena kami akan harus berhati-hati ketika kami kehilangan bola,” sahut dia di ESPN.

“Mereka punya pemain-pemain depan yang cepat dan bisa memanfaatkannya. Kami akan harus fokus selama 90 menit atau berapa pun lamanya pertandingan. Jika kami bisa merebut bola kembali dengan cepat, kurasa kami punya sebuah peluang bagus,” Marc Cucurella menambahkan.

Spanyol akan pincang saat menghadapi Prancis. Pasukan Luis de La Fuente dipastikan tanpa Pedri karena cedera, dan kehilangan pemain berpengalaman Dani Carvajal serta Robin Le Normand karena akumulasi kartu kuning.(*)

 

 

 

SUMBER