Nadya Anna Bella Tergoda Ke Palembang Karena Oleh-Olehnya

oleh

KRSumsel.com, Palembang-Oleh-Oleh khas Kota Palembang banyak diminati oleh semua orang yang pernah mencoba nya, seperti diantaranya Model, Tekwan dan terutama Empek-Empek nya sudah mulai Go Internasional karena sudah mulai ke pasar luar negeri.

Seperti diungkapkan Nadya Anna Bella ketertarikan nya dengan Kota Palembang karena mendapat kiriman oleh-oleh dari temannya yang baru mengunjungi Kota Palembang, “Aku tergoda ingin ke Kota Palembang berawal dari oleh-oleh yang di bawa teman saat pulang dari Kota Palembang seperti Empek-Empek nya dan Tekwan” ujarnya saat dibincangi sebelum penampilannya menjadi seorang DJ di Kenzo Live Rajawali Resto and Singing Hall Palembang. Jum’at (17/05/24)

Dikatakannya, mengenal makanan tersebut karena di bawahi oleh-oleh dari teman yang baru pulang dari Kota Palembang, jadi kalau ke Palembang langsung ingin mencoba dan mengincar makannya itu saja.

Baca juga: Pj Bupati Muba Safari Jumat ke Masjid Baitussholihin Desa Senawar Jaya

“Jadi karena hal itulah saya pengin untuk bisa ke Kota Palembang yang terkenal dengan kulinernya, terutama makanan tersebut tadi” tambahnya.

Nadya Anna Bella yang mengawali menjadi seorang DJ pada 2018, berawal karena suka dengan hiburan malam (dugem) dan tau bagaimana DJ itu ingin mengganti lagunya.

“Aku saat melihat DJ tampil, sepertinya senang banget bisa menghibur banyak orang, akhirnya coba-coba belajar secara Otodidak, dengan pinjam alatnya dengan teman dan juga belajar di studio” ujarnya.

Diakui DJ yang mempunyai sosmed Instragram dan tiktok @Nadya Anna Bella sebelum menjadi DJ, sebagai seorang SPG di acara-acara event musik dan SPG Adira di Jakarta dan sampai saat ini terjun sebagai seorang DJ.

“Menjadi seorang DJ seperti mendapat Job di luar kota bisa mengenal kota-kota di Indonesia dan juga banyak menemukan orang-orang baru dan bisa membeli barang-barang kesukaan dari hasil menjadi dj” pungkasnya DJ kelahiran Banten 25 Juni 1998 ini. (edi)