Meski Kader Satu Partai Maju ke Pilkada, Doddy Primadona Mulia Terus Bertekad Jadi Wakil Bupati OKI

KRSUMSEL.COM, OKI – Tekad untuk maju dalam kontestasi Pilkada mendatang, dinyatakan Doddy Primadona Mulia dengan mendaftarkan dirinya sebagai Bakal Calon Wakil Bupati OKI di bawah Partai Demokrat, Kamis (2/5).

Bendahara umum DPC Partai Hanura Sumsel ini tanpa ragu mendaftarkan diri meskipun kader Hanura lain yakni H Ali Imron, telah mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC Partai Demokrat OKI.

“Semua keputusan penentuan calon akan bergantung pada penilaian elektabilitas dan popularitas yang dilakukan oleh DPP Partai Demokrat,” kata Doddy.

Doddy mengutarakan, dirinya akan membawa perubahan yang lebih baik lagi bagi Kabupaten OKI.

“Saya berharap semoga bisa membentuk koalisi yang solid untuk memajukan OKI,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Satgas Penjaringan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati OKI dari Demokrat, Fisli Hartono menyambut baik pendaftaran Bacalon Wakil Bupati OKI dari Partai Hanura.

Menurutnya, langkah ini diambil karena mereka memiliki visi misi yang sejalan. Namun, penentuan calon yang layak akan ditetapkan oleh DPP Partai Demokrat berdasarkan hasil survei.

“Semua keputusan nanti ditetapkan dari pusat. Kita juga akan lihat hasil survei. Proses penjaringan masih terbuka hingga 20 Mei mendatang,” jelasnya.