KRSUMSEL.COM, Muba – Sungguh mulia, itulah yang dilakukan Kapolsek Babat Supat Iptu Marlin. Mengapa tidak, ia langsung melakukan pertolongan pertama dan mengevakuasi korban tabrak lari di jalan lintas timur Palembang – Jambi KM Desa Seratus Lapan Kecamatan Babat Supat, Kabupaten Muba, Kamis (14/3) sore.
Peristiwa tersebut terjadi saat ia sedang patroli kamtibmas. Saat itu ia bersama anggotanya menemukan korban tabrak lari yang tergeletak di pinggir jalan.
“Lalu, kita lakukan pertolongan pertama dengan menghubungi Kepala Desa setempat agar didatangkan mobil ambulance untuk korban segera dilarikan ke rumah sakit terdekat, ” ungkap Kapolsek Babat Supat Iptu Marlin kepada kantor berita KR Sumsel, Kamis (14/3).
Marlin menambahkan, korban sendiri diketahui bernama Jimi Ernando (27) warga Kota Palembang.
“Saat kita temukan, kondisi korban sadar. Namun, kaki kanan korban remuk bersimbah darah. Serta satu unit kendaraan miliknya jenis yamaha vixion No Pol BG 5638 ACB hancur di sana, ” jelas Marlin.
Ditegaskan Marlin, melihat kondisi itu, pihaknya pun langsung memberikan bantuan agar mencegah terjadinya hal yang lebih fatal.
“Ya, korban sudah dilarikan ke rumah sakit terdekat,” tutupnya.