KRSUMSEL.COM, Muba – Polres Muba mengadakan rapat bersama 21 orang operator Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi (PID), baik itu yang berasal dari Bagian, Satuan, Sie dan Polsek jajaran Polres Muba di ruang Cammand Center Polres Muba.
Rapat tersebut dilaksanakan guna meningkatkan kinerja di bidang kehumasan.
Rapat koordinasi itu dibuka langsung Kabag SDM Polres Muba Kompol Ali Rojikin SH.MH, kamis kemarin.
Kasi Humas Polres Muba AKP Susianto kepada awak media menjelaskan, Kemarin pihaknya mengadakan rapat bersama 21 orang operator PID Bag Sat Sie dan Polsek jajaran.
“Untuk mengawali tahun kerja 2024, agar kinerja dibidang kehumasan lebih baik dari tahun sebelumnya,” kata Susianto, Jumat (5/1).
Susianto menjelaskan, operator PID merupakan perpanjangan tangan Humas Polres yang ada di Bag Sat Sie maupun Polsek jajaran dimana mengemban tugas kehumasan.
Mengingat khususnya di Polsek jajaran Polres Muba jabatan Kasi Humas tidak ada, sehingga untuk kegiatan dilaksanakan oleh operator PID.
Baca juga: Batasan Titi Kamal dan Christian Sugiono Beradegan Mesra dengan Lawan Main
“Diharapkan tahun 2024 ini, kinerja positif Polri khususnya Polres Muba termasuk program-programnya di era digitalisasi dapat diexplor secara masif oleh rekan-rekan operator PID pada media sosial maupun media online dengan melibatkan rekan-rekan penggiat media sosial maupun media online lainnya, ” papar Susianto.
Ditegaskan Susianto, kegiatan itu akan berhasil jika didukung oleh rekan-rekan personil Polri lainnya.
Terutama pengemban tugas pelayanan yang melaksanakan tugas dengan baik dan hasilnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat. Sehingga sinkron antara pelaksanaan kegiatan dengan sosialisasinya, yang tentunya semua akan mengarah pada peningkatan trush masyarakat terhadap Polri.
“Ya, tujuan menjadi polri yang dicintai masyarakat dapat benar-benar terwujud,” pungkasnya.(ndi)