Villa dan Homestay di Pagar Alam Full Booking, Ternyata Segini Harganya

oleh

KRSUMSEL.COM, Pagaralam – Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) villa dan homestay di Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan mulai dipenuhi pesanan alias full booking.

Hal ini terpantau dari mulai banyaknya pesanan penginapan villa dan homestay baik melalui aplikasi maupun pesanan langsung kepada para pengelolah.

Salah satunya villa yang menyajikan wisata alami nan sejuk Villa cemerlang asri resort yang berada di bawah kaki gunung dempo di kawasan Desa Tanjung Aro Kota Pagaralam.

Homestay yang berkapasitas 6 Villa tersebut menurut pengelolaannya sudah 100 persen dipesan alias full booking hingga sampai tanggal 1 januari 2024.

Adapun Pemesannya yakni para tamu yang rata-rata datang dari luar daerah seperti Bengkulu, Palembang, Lampung dan juga Muaraenim.

“Alhamdulillah pemesanan kamar dan villa di cemerlang asri resort sudah full booking hingga sampai tanggal 1 januari 2024 nanti,” ujar Junai Rauf kepada Jurnalsumatra.com, Kamis (28/12/2023) saat ditemui di lokasi wisatanya.

Untuk tarif kamar villa permalam diharga Rp500 ribu sama seperti hari biasa, ujar Junai Rauf.

Baca juga : Danau Shuji Destinasi Wisata di Muara Enim Pernah Jadi Dapur Umum Jepang

Ditambahkannya, sama seperti tahun-tahun lalu memang setiap tahun antusias pengunjung untuk liburan ke Kota Pagaralam pasti mengalami kenaikan.

Karena, lanjutnya, antusias masyarakat yang ingin liburan dan menginap akhir tahun di Kota Pagar Alam terus bertambah.

Maka dari itu, pihaknya selaku pengelolah villa cemerlang asri resort akan menambah 9 unit lagi villa.

“Akan ditambah lagi 9 unit yang saat ini masih dalam proses pengerjaan,” terangnya.

Karena kata dia, antusias para pengunjung ke villa terus bertambah maka kami terus mempercantik dan menambah fasilitas villa tersebut.

Ditambahkan Junai Rauf juga Ia mengharapkan perhatian dari pihak Pemkot Pagaralam untuk menambah penerangan lampu jalan PJU dikarenakan untuk fasiltas jalan menunju objek wisata dan menuju perkampungan ini masih sangat kurang penerangan.

“Kami berharap pihak pemkot dapat merealisasikan lampu jalan ini apalagi dengan adanya objek wisata ini masyarakat dan UMKM disekitar resort ini juga bisa terbantu,” ujarnya.

Pantauan Jurnalsumatra.com, di lapangan para wisatawan yang datang untuk menyambut tahun baru di Kota Pagaralam akan terus bertambah.

Diperkirakan kunjungan wisatawan ke Kota Pagar Alam di tahun ini tetap seramai tahun sebelumnya.

Lantaran wisatawan asal luar daerah kini sudah bisa dengan mudah datang dikarenakan jalur alternatif Tol sudah berfungsi sehingga memudahkan para wisatawan dari luar kota.

Baca juga : Pertamina Temukan Cadangan Migas Baru di Lapangan Blok Rokan

Tentu hal tersebut, karena akses jalan tol terkoneksi dengan Provinsi Lampung sehingga wisatawan asal Palembang, Lampung akan terus bertambah mengunjungi Kota Pagaralam.

Kunjungan tentu akan memandang Gunung Dempo dan merasakan suasana sejuk dan asri.

Ini terbukti penginapan dan villa di Kota Pagaralam sudah full booking sampai tanggal 1 januari 2024 nanti.(kaci)