Bangkitkan Semangat Berkreasi, Dispora OKI Gelar Festival Kreativitas Pemuda Bende Seguguk 2023

oleh

KRSUMSEL.COM, OKI – Guna membangkitkan semangat berkarya, berinovasi dan berkreasi pemuda, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) OKI menggelar Festival Kreativitas Pemuda Bende Seguguk 2023, Jumat (8/12).

Sekretaris Daerah (Sekda) OKI Asmar Wijaya menyampaikan, pihaknya menggelar Festival Kreativitas Pemuda OKI tahun 2023 dengan tujuan ingin membentuk karakter pemuda yang berkualitas dan mampu mengelola potensi diri secara optimal.

“Kami membantu agar pemuda bisa eksplorasi kemampuan yang dimiliki dengan mengoptimalkan kemajuan dan kecanggihan teknologi, sudah cukup banyak yang berhasil. Kami menyakini di OKI juga banyak potensi yang bisa berhasil,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Festival Kreativitas Pemuda Kabupaten OKI Tahun 2023 Ibnu Muttaqin mengatakan, tahun ini merupakan kali kedua pelaksanaan kegiatan sebagai ajang pembentukan karakter pemuda yang berkualitas.

Ia menjelaskan, Festival Kreativitas Pemuda 2023 diikuti ratusan peserta pada tujuh cabang perlombaan yaitu Band, Tari Kreasi, Fotografi, Videografi, Baca Puisi, Stand up Comedy dan Pameran Kewirausahaan dengan total hadiah 30 Juta rupiah.

Kepala Dispora OKI M Amin menambahkan, pihaknya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas penyelenggaraan rangkaian Festival Kreativitas Pemuda Bende Seguguk 2023.

“Tentu ini membangkitkan generasi muda, khususnya pemuda OKI untuk senantiasa berkreativitas meningkatkan kemampuan dalam rangka menghadapi persaingan dunia dan harus bisa memanfaatkan peluang yang ada,” tambah Amin.

Amin berharap, melalui rangkaian acara Festival Kreativitas Pemuda Bende Seguguk yang dilaksanakan dapat berdampak baik, tidak hanya bagi para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut, namun juga seluruh pemuda Indonesia.

“Upaya kita menjaring kreativitas anak muda OKI untuk menciptakan lebih banyak wirausahawan muda kreatif,” tutupnya.