Pesan Menohok Ziva Magnolya Usai Diperlakukan Sinis Pegawai Mal Karena Penampilan Lusuh

oleh

Jakarta, krsumsel.com – Penyanyi Ziva Magnolya berbagi cerita soal pernah mendapat perlakuan tak mengenakkan saat sedang berbelanja di sebuah mal. Ia sampai memberikan pesan menohok.
Pelantun Pilihan Yang Terbaik mengatakan kala itu tengah memakai pakaian santai. Saat itu, ia baru selesai berbelanja baju di pasar agar tidak dikenakan harga yang tinggi oleh penjual.

“Jadi aku mau cari baju di pasar, nah supaya nggak dimahalin, aku nggak pakai baju yang rapi, triknya kayak gitu,” kata Ziva Magnolya saat ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, kemarin.

Dengan penampilan seadanya seusai dari pasar, Ziva Magnolya melanjutkan untuk berkunjung ke salah satu pusat perbelanjaan. Jebolan ajang pencarian bakat menyanyi itu mau mencari makeup.

Namun, Ziva Magnolya diperlakukan kurang menyenangkan oleh salah satu pegawai karena penampilannya yang lusuh.

“Pulang dari pasar itu aku nge-mal mungkin dia ngelihat aku lusuh banget ya. Terus aku coba makeup, terus nggak jadi (beli) karena memang nyobain doang,” tutur Ziva Magnolya.

“Terus aku kayak ‘mbak, ada pembersih makeup-nya nggak ya’, terus mbaknya cuma kayak ngambilin tisu dan jutek banget, aku takut, dia langsung roll eyes,” sambungnya.

Sebenarnya Ziva Magnolya sama sekali tak mempermasalahkan perlakuan yang diterimanya itu. Tapi yang dipermasalahkannya adalah sikap dari pegawai itu yang membeda-bedakan antara satu pengunjung dengan pengunjung lainnya.

Ziva Magnolya berharap kejadian yang menimpanya itu tak terjadi pada orang lain.

“Sebenarnya bukan masalah (perlakuan tidak menyenangkan) itu ya. Justru yang harus di-highlight adalah kenapa orang-orang yang nggak dikenal sama banyak orang malah diperlakukan kayak gitu,” ujar Ziva Magnolya.

“Kenapa kita nggak menjadi baik aja sama semua orang,” lanjutnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ziva Magnolya juga habis mengeluarkan karya terbaru. Ia digandeng untuk kolaborasi dengan Arsy Widianto untuk lagu berjudul Hujan.

Ziva merasa lagu itu menyajikan lirik yang tak biasa. Ia senang bisa dipercaya untuk tampil dalam proyek tersebut.(*)

 

 

SUMBER