Ogan Ilir, KRsumsel.com – Seorang pelajar SMP asal Kemuning Palembang dilaporkan tewas tenggelam di danau buatan yang berlokasi di Desa Tanjung Seteko Kecamatan Indralaya, Ogan Ilir.
Menurut informasi dari Kepolisian Polres Ogan Ilir, remaja bernama Ghifari tersebut merupakan waga Palembang dan tercatat sebagai siswa SMP.
Kasi Humas Polres Ogan Ilir Iptu Herman menerangkan, Ghifari datang ke Indralaya bersama 20 orang temannya dengan mengendarai sepeda motor, Minggu (26/11) pagi untuk sekadar berfoto di danau.
“Begitu tiba di danau sekitar pukul 10.15 WIB, enam orang termasuk korban langsung berenang di danau. Tidak berselang lama, korban tenggelam minta tolong karena tidak bisa berenang,” terang Herman, Senin (27/11).
Herman menjelasakan, menurut pengakuan teman korban, beberapa rekan korban sempat berupaya menolong remaja kelas 2 SMP tersebut, namun tak berhasil.
“Menurut keterangan saksi-saksi yang merupakan rekan korban, sempat tangannya (korban) ditarik. Tapi yang berupaya membantu itu tidak kuat,” ungkap Herman.
Lanjutnya, rekan-rekan korban lalu meminta tolong pada warga sekitar hingga informasi orang tenggelam ini direspon tim dari BPBD dan Basarnas serta aparat kepolisian.
Herman menjelasakan, pencarian korban dilakukan dengan menggunakan perahu dan alat selam tersebut membuahkan hasil sekira pukul 15.35 WIB.
“Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Minggu petang,” ujar Herman, sembari menambahkan menurut keterangan rekan-rekan Ghifari, remaja tersebut sempat diingatkan untuk tidak berenang ke danau yang dalam.
Ia menambahakan, saat ini jasad korban telah diserahkan kepada pihak keluarga di Palembang untuk dikebumikan. “Langsung dibawa ke rumah duka hari ini juga. Keluarga tidak bersedia jasad diautopsi dan menerima hal ini sebagai musibah,” pungkas Herman.