Banyuasin, KRsumsel.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Sri Bandung telah merealisasikan pembangunan infrastruktur jalan cor beton yang terletak di RT 03 Desa Sri Bandung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatra Selatan, Senin (27/11).
Pengecoran jalan tersebut dilakukan dengan menggunakan Anggaran Dana Desa (ADD). Panjang jalan yang dicor beton ini, Panjang 102 meter, Lebar 3 meter, Tinggi 0,15 Cm.
Proses pengecoran sendiri dilakukan oleh tenaga kerja dari warga Desa Sri Bandung, didampingi oleh tim pelaksana kegiatan Desa Sri Bandung.
Kepala Desa Sri Bandung, Syahabudin mengatakan, pembangunan jalan cor beton tersebut dianggap penting, karena memiliki banyak manfaat.
Syahabudin menjelaskan, hal tersebut tentunya mempermudah akses masyarakat yang hendak melintasi jalan tersebut. Terlebih lagi dapat membantu akses distribusi petani yang hendak membawa hasilnya.
“Tentu mempercepat dan mempermudah akses warga dalam memenuhi kebutuhannya,” kata Syahabudin.
Hal senada juga dikatakan Ketua BPD Desa Sri Bandung, Irmansyah. Ia menerangkan, pembangunan jalan cor beton sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Sri Bandung, karena akses jalan tersebut menuju ke Pemakaman Desa Sri Bandung dan lain-lain.
Ia menambahkan, pengecoran jalan lingkungan tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah desa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan adanya jalan yang baik, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan mempermudah akses masyarakat,” pungkasnya.