Apa Pengertian Horse Power dan Torsi

oleh
Apa Pengertian Horse Power dan Torsi

Bukankah horse power dengan torsi itu sama? Di sinilah letak perbedaannya

1. Pengertian 

Torsi merupakan gaya yang dikeluarkan dan fungsinya untuk memutar benda supaya bergerak. Ketika mobil mengalami kecepatan yang berubah, hal itu disebabkan oleh torsi. 

Semakin besar gaya torsi yang dikeluarkan, maka laju kendaraan akan cepat. Jika torsi kecil makan laju mobil akan semakin rendah. Gaya yang dikeluarkan torsi ini akan menggerakkan kendaraan dari keadaan diam hingga melaju atau bergerak.

Sedangkan untuk HP sendiri artinya adalah tenaga yang dikeluarkan mesin agar bisa mencapai kecepatan tertinggi. 

2. Proses atau Cara Kerjanya

Perbedaan selanjutnya adalah dari cara kerjanya. Di antara keduanya manakah yang akan bekerja lebih dahulu? Torsi adalah bagian yang akan bekerja terlebih dahulu memberikan dorongan dibandingkan munculnya tenaga. 

Pada saat ruang bakar mesin terjadi pembakaran dan mobil masih dalam keadaan diam, gaya akan tetap dihasilkan oleh roda belakang hingga akhirnya bergerak. Baru setelah itu pengemudi harus membuat kendaraan melaju. 

Dari sinilah ketika kendaraan dioperasikan akan muncul tenaga untuk mencapai kecepatan tertentu. Artinya tenaga yang diberikan akan menyesuaikan kecepatan yang dihasilkan.
 

3. Peranan Saat Kendaraan dalam Keadaan Diam

Torsi sudah bekerja bahkan saat kendaraan dalam posisi diam. Seperti yang telah disebutkan bahwa ketika terjadi pembakaran di ruang mesin, maka gaya akan dihasilkan untuk memutar mobil yang tadinya diam. 

Sedangkan tenaga akan muncul pada saat mobil sudah melaju atau bergerak. Apabila laju kendaraan tinggi, maka yang bekerja adalah tenaga besar. Besar kecilnya tenaga dipengaruhi oleh waktu yang menentukan kecepatan tertentu pada mobil.