Sambut HBP ke – 59, Lapas Banyuasin Gelar Sejumlah Kegiatan

oleh
oleh
Lapas Banyuasin

Krsumsel.com – Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin mengikuti pembukaan Pekan Olahraga Pemasyarakatan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke – 59.

Berpusat di Lapas Narkotika Cipinang, DKI Jakarta, pembukaan pekan olahraga ini dihadiri oleh Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia Yasona H Laoly beserta jajaran, serta kedutaan besar dari berbagai macam Negara, seperti Uzbekistan, Arab Saudi, Mesir, Qatar, Kenya dan lain-lain. Turut hadir pula secara virtual seluruh jajaran pemasyarakatan di seluruh Indonesia.

Kegiatan ini diselenggarakan sesuai dengan surat Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS.1-UM.01.01-256 tentang Pembukaan Pekan Olahraga Pemasyarakatan dalam Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 tahun 2023. 

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Kemenkumham Sumsel Ronaldo Devinci Talesa mengatakan, Pekan Olahraga Pemasyarakatan ini diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke – 59. 

“Berbagai macam kegiatan akan kita selenggarakan di beberapa pekan ke depan, hingga puncak acara HBP ke – 59, yakni tanggal 4 Mei 2023 mendatang, mulai dari perlombaan, olahraga, kegiatan sosial dan sebagainya,” ungkapnya.

Usai Pembukaan Pekan Olahraga oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI H. Yasonna Laoly, kegiatan dilanjutkan dengan Pertandingan eksibisi mini soccer antara Petugas Pemasyarakatan, warga binaan dan Fun Ball Kabupaten Banyuasin. 

Tak berhenti disitu, kegiatan kembali dilanjutkan dengan giat bersih – bersih lingkungan Lapas oleh seluruh petugas Lapas Kelas IIA Banyuasin. Semua kegiatan tersebut dilakukan untuk menyemarakkan Hari Bhakti Pemasyarakatan demi mewujudkan Pemasyarakatan yang maju.(Yan)