Liga Italia: Inter Milan Gasak Lecce, Juventus Tumbang di Markas AS Roma

oleh
Liga Italia

Krsumsel.com – Persaingan semakin sengit ditunjukkan level kompetisi Serie A yang sudah memasuki pekan ke-26.

Dua pertandingan terkini Liga Italia digelar pada Senin (6/3/2023) dini hari WIB atau beberapa jam lalu. Hasilnya, Inter Milan sukses menghajar tamunya Lecce di Stadion Guiseppe Meazza 2-0.

Kedua gol Inter Milan dilesakkan oleh Henrikh Mkhitaryan menit ke-29 dan Lautaro Martinez menit ke-53. Hasil ini membawa Inter menempel Napoli dengan nilai 50, atau berjarak 15 poin.

Kemudian big match mempertemukan AS Roma menjamu Juventus di Stadion Olimpico. Juventus harus menerima kekalahan 0-1 dari tuan rumah. Gol tunggal Giallorossi diciptakan oleh bek Gianluca Mancini di menit ke-53 menyambut umpan Bryan Cristante.

Berkat tambahan tiga poin ini, AS Roma menyodok di urutan keempat dengan nilai 47. Adapun Juventus masih berkutat di peringkat delapan klasemen sementara Liga Italia dengan 35 poin.

Hasil Pertandingan
Pekan ke-25 Liga Italia 2022/2023

Sabtu, 4 Maret 2023

02.45 WIB: Napoli Vs Lazio (0-1)
21.00 WIB: Monza Vs Empoli (2-1)
Minggu, 5 Maret 2023

00.00 WIB: Atalanta Vs Udinese (0-0)
02.45 WIB: Fiorentina Vs AC Milan (2-1)
18.30 WIB: Spezia vs Verona (0-0)
21.00 WIB: Sampdoria Vs Salernitana (0-0)
Senin, 6 Maret 2023

00.00 WIB: Inter Milan vs Lecce (2-0)
02.45 WIB: AS Roma Vs Juventus (1-0)
Selasa, 7 Maret 2023

00.30 WIB: Sassuolo Vs Cremonese
02.45 WIB: Torino Vs Bologna.(*)

 

 

 

SUMBER