Krsumsel.com – Suami dari Ririn Ekawati ini menjadi pemandu gelaran Piala Dunia 2022 Qatar, Uni Emirat Arab.
Di Indonesia, Piala Dunia 2022 akan disiarkan melalui jaringan televisi yang dikelola Emtek, seperti SCTV dan Indosiar. Menurut Ibnu Piala Dunia adalah ajang yang sangat bergengsi untuk olahraga satu ini.
“Piala Dunia adalah kasta tertinggi sepakbola dunia yang diidamkan semua negara di dunia,” ungkap Ibnu Jamil di acara Histeria Pesta Bola Dunia di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, (20/10) Kamis malam.
1. Jagokan Inggris
Selain itu, tentunya tiap orang memiliki jagoannya masing-masing tanpa terkecuali. Ibnu Jamil sendiri rupanya sangat mengidolakan Inggris sebagai juara setiap kali Piala Dunia digelar.
“Dari dulu sampai sekarang, idolanya tetap Timnas Indonesia, tapi favorit di Piala Dunia adalah Inggris meski banyak negara punya peluang sama menjadi pemenangnya,” ujarnya.
2. Yakin Seru
Selain itu, Piala Dunia 2022 ini juga disebutkan menjadi laga terakhir Piala Dunia untuk megabintang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bersama timnasnya masing-masing. Ibnu pun sangat yakin bahwa Piala Dunia 2022 akan sangat seru.
“Gue yakin Piala Dunia 2022 berlangsung seru,” tukasnya.(*)