BANYUASIN.KRSumsel.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuasin Kemenkumham Sumsel melaksanakan kegiatan pembukaan pelatihan kemandiriaan tahun anggaran 2022, Selasa (31/05/2022).
Bertempat di aula Lapas Kelas IIA Banyuasin, kegiatan diikuti oleh Kalapas Kelas IIA Banyuasin beserta jajaran dan 40 orang warga Binaan Lapas Kelas IIA Banyuasin. Selain itu, turut hadir juga Instruktur dari Hidrophonik Canter Palembang.
Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Kemenkumham Sumsel Ronaldo Devinci Talesa dalam sambutannya mengatakan, pelatihan ini merupakan salah satu program pembinaan di Lapas Kelas IIA Banyuasin yang diperuntukan untuk warga binaan. Dengan begitu, setelah bebas nanti mereka akan memperoleh keterampilan yang bisa diterapkan di luar.
“Harapan kami dari kegiatan ini dapat bermanfaat bagi warga binaan setelah mereka kembali lagi ke masyarakat sebagai modal mengarungi kehidupan,” ungkap pria yang akrab disapa Devin itu.