4. Mencerahkan Bibir Hitam
Punya bibir hitam memang membuat rasa percaya diri berkurang. Namun hal tersebut bisa kamu atasi dengan memanfaatkan buah stroberi. Caranya cukup mudah. Potong buah stroberi dan gosok perlahan pada bibir. Buah mungil merah ini dipercaya mampu menghilangkan sel kulit mati dan melembabkan bibir kamu.
Manfaat stroberi untuk kecantikan ini akan terlihat maksimal hasilnya jika kamu melakukannya dengan rutin. Selain itu, pastikan kamu menggunakan bahan-bahan yang terbaik dan terjaga kebersihannya agar tidak berdampak buruk untuk kulit. Jadi jangan sampai terlewat ya!