MUBA, KRSUMSEL.com – Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagprin) Kabupaten Muba menggelar Gebyar Milenial Bisnis Kreatif 2022 dengan tema “Wirausaha Aktif, Ekonomi Bangkit” sekaligus Meresmikan Rumah Gambo. Bertempat di Halaman Gedung Rumah Gambo, Kamis (12/5/2022).
Plt Bupati Muba Beni Hernedi diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Muba Drs H Apriyadi MSi menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi atas terselenggaranya acara pada hari ini. Sebagai ajang promosi produk unggulan dan kreatifitas wirausaha muda yang ada di Kabupaten Muba, sehingga masyarakat luas dapat lebih mengetahui potensi yang di miliki Kabupaten Muba.
“Rumah Gambo yang kita lihat hari ini merupakan kebanggan bagi kita semua. Keberadaannya akan sangat bermanfaat untuk menampung berbagai kegiatan yang berhubungan dengan peningkatan ekonomi, selain itu Rumah Gambo Muba menjadi salah satu wadah edukasi dan destinasi wisata budaya Kabupaten Muba,”ujarnya.
Sekda Apriyadi juga mengajak semua warga Kabupaten Muba agar bersama-sama meramaikan, menjaga dan memelihara gedung Rumah Gambo dengan sebaik-baiknya supaya bisa memberikan manfaat yang sebesar-besarnya.
“Pemerintah berupaya mendorong pengembangan industri kreatif karena sektor ini dapat berkontribusi secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Sesuai dengan peraturan pemerintah yang tertuang dalam Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2009 yaitu Pengembangan industri kreatif,”bebernya.
Ketua Dewan Pengurus Korpri Muba ini juga menyebutkan, agar instansi terkait segera melakukan kerjasama dengan pihak manapun, agar bisa memanfaatkan kemajuan teknologi dalam promosikan produk-produk unggulan Kabupaten Muba.