Atasi Kemacetan, Kapolda Sumsel Interuksikan Anggotanya Lakukan Pemetaan Pos

oleh
IMG-20220425-WA0042

PALEMBANG, KRsumsel.com  – Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel) interuksikan kepada Polrestabes dan Polres jajaran untuk melakukan pemetaan pos mengatasi kemacetan.

Hal ini dikatakan oleh Kapolda Sumsel, Irjen Pol Drs Toni Harmanto MH dalam kegiatan rapat koordinasi lintas sektoral operasi ketupat Musi 2022 di lantai 7 Mapolda Sumsel, Senin (25/4).

“Pemetaan Pos yang kita interuksikan ini untuk mengatasi permasalahan kemacetan yang ditimbulkan oleh kerusakan jalan hingga pontensi lainnya,” ujarnya.

Tidak hanya itu tempat-tempat yang rawan kecelakaan tidak akan luput juga dalam pengawasan yang dilakukan nantinya. “Dari 96 pos kita siapkan terdiri dari pos terpadu hingga pos pengamanan, ” katanya.