“Ini juga menjadi bagian tanggung jawab untuk diberikan pemahaman terkait ekonomi syariah,” tandasnya.
Sedangkan Sekda Sumsel SA Supriono menyebut penghargaan Adinata Syariah yang diterima Pemprov Sumsel tahun 2022 merupakan penghargaan pertama kalinya. Bahkan Sumsel termasuk pendatang baru yang dinilai KNEKS berhasil dalam pengelolaan ekonomi syariah dibawah kepemimpinan Gubernur Herman Deru dan Wagub H Mawardi Yahya.
“Kita bersyukur atas diterimanya penghargaan Adinata Syariah. Ini membuktikan pada daerah lain bahwa menerapkan ekonomi syariah di Sumatera Selatan sendiri sudah berjalan dengan baik dibawa nakhoda Gubernur Herman Deru,” tegasnya.
Sekda menambahkan anugerah ini diberikan terpilihnya Sumsel sebagai salahsatu daerah penerima anugerah Adinata Syariah 2022 merupakan kontribusi besar Sumsel dalam
percepatan pertumbuhan ekonomi syariah dan infustri halal di tanah air.
Dilain pihak Chairman Infobank, Eko B Supriyanto selaku pihak mitra penyelenggara menyebut ada 7 kategori anugerah yang diberikan kepada 21 pemerintah Provinsi se Indonesia. Meliputi kategori keuangan syariah, industri halal, keuangan sosial syariah. Keungan mikro syariah, pendidikan ekonomi syariah. Pemberdayaan ekonomi pesantren serta kategori sektor ekonomi hijau dan berkelanjutan.
“Pemberian anugerah ini penting dalam upaya mendorong pertumbuhan ekonomi dan keuangan syariah serta industri halal di Indonesia,” terangnya.