Baim Wong Pertama Kali Botak, Ini Alasannya

oleh
oleh
baim-wong_169

Jakarta, krsumsel.com – Baim Wong untuk kali pertamanya memangkas habis rambutnya. Ini adalah pertama kalinya Baim Wong botak.

Ayah dua anak itu mengunggah foto perdananya dengan tampilan kepala botak.

“Gua Botak !!! Pertama kalinya dalam sejarah. Dulu pernah kepikiran Kalau ada Moment penting “Gua mau ah botakin pala”,” tulis Baim Wong dalam Instagramnya.

Seperti yang dia tuliskan dalam unggahannya, ada momen yang dianggap penting olehnya. Baim Wong punya alasan memangkas habis rambutnya, salah satunya untuk memperingati hari penting sang putra, Kiano Tiger Wong.

Baim Wong baru saja meluncurkan proyek animasi Kiano La La La. Inilah salah satu momen penting yang memang sudah dia tunggu-tunggu selama dua tahun.

“Hari ini moment itu pun tiba. Hari ini 27 Maret 2022 baru saja Prescon untuk Kiano La La La,” tuturnya.

“Animasi yang saya persiapkan sudah lama dengan sahabat2 tercinta .. 2 tahun penantian Akhirnya kita siap TAYANG 1 APRIL 2022 RAMADHAN BERSAMA KIANO LA LA LA,” tulis Baim Wong.

Lewat rumah produksi Tiger Wong Entertainment dan Animas, Baim Wong juga menggandeng beberapa artis untuk proyeknya ini. Ada Andien Aisyah, Fiki Naki, dan selebgram cilik Shabira Alula.

“Alasan saya menggarap ini karena saya heran aja, ada konten Cocomelon tuh hits banget yang ditonton Kiano. Terus saya mikir, kenapa nggak kita buat sendiri,” kata Baim Wong di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Tidak mudah untuk Baim Wong mewujudkan keinginannya itu. Dia ingin menciptakan karya yang sempurna untuk buah hatinya dan bisa dilihat di seluruh dunia.

“Karena saya pengin buat ini sangat perfect. Kesusahannya mencari tim yang solid sih dan punya visi misi yang sama. Terus juga saya pengin animasi ini disaksikan ke seluruh dunia. Kalau film kan hanya disaksikan secara lokal atau Indonesia aja,” jelas Baim Wong.(*)

SUMBER