Dalam Gelaran G20 Di Kota Palembang Telkomsel Optimalisasikan Konektivitas Broadband 4G/LTE

oleh
IMG-20220317-WA0055

Dikatakannya, Infrastruktur jaringan broadband yang telah dipersiapkan Telkomsel diantaranya menyiagakan 124 BTS 4G/LTE di 9 titik utama guna memastikan ketersediaan kualitas layanan suara, VoLTE, broadband, layanan digital hingga roaming, menyiapkan dashboard monitoring untuk memitigasi gangguan, serta pengoprasian 7 unit Mobile Backup Power (MBP) yang akan beroperasi selama gelaran Konferensi G20 di Palembang sebagai cadangan asupan power listik bagi seluruh BTS di sekitar lokasi kegiatan.

Lebih lanjut dikatakannya, Selain itu, guna memastikan kenyamanan para delagasi G20 yang berkunjung ke Palembang, Telkomsel juga telah mempersiapkan produk unggulan yang dapat dimanfaatkan secara optimal oleh para delegasi selama perhelatan acara berlangsung, seperti kartu perdana “Telkomsel Prabayar Tourist”. Kartu perdana yang secara khusus dihadirkan untuk warga negara asing tersebut hadir dengan paket spesial yang dapat mengoptimalkan kebutuhan komunikasi hingga aktivitas digital selama berkunjung di Indonesia, dengan dukungan akses broadband terkini yang andal dan terluas.

Diakuinya, dengan memanfaatkan layanan Kartu perdana “Telkomsel Prabayar Tourist” para wisatawan mancanegara bisa menikmati kuota data sebesar 25 GB, kuota telepon lokal 25 menit, dan kuota telepon internasional (IDD Call) 25 menit untuk masa aktif 30 hari, dengan harga terjangkau Rp 100 ribu. Untuk pembelian kartu perdana Telkomsel Prabayar Tourist, para delegasi G20 atau wisatawan mancanegara dapat melalukan pembelian langsung di sejumlah gerai penjualan Telkomsel yang tersebar di beberapa wilayah atau dapat melalukan pre-order sebelum kedatangannya ke Indonesia dengan mengakses www.telkomsel.com/perdana/tourist-prepaid-card.