“Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Bupati Askolani memerintahkan untuk berkomunikasi dengan 3 produsen minyak goreng Banyuasin agar mengalokasikan khusus untuk masyarakat dengan harga Rp 13.500 per liter,”ujarnya.
Adapun produsen yang diajak untuk memenuhi kebutuhan minyak yaitu PT Sinar Alam Permai (SAP), PT Tunas Baru Lampung (TBL) dan PT Wahana, meminta setiap minggunya untuk mengalokasikan minyak goreng 10000 pinter.
Selama satu minggu ini, lanjut Erwin, pihaknya sudah menggelar pasar minyak goreng murah dibeberapa tempat. kemarin di Mega Asri Sukajadi Kecamatan Talang Kelapa, kemudian Mariana dan hari ini di Pangkalan Balai Banyuasin III. Besok akan digelar di Desa Perajen.