Masih Serumah dengan Dhena Usai Cerai, Jonathan Frizzy Santai Saja

oleh
oleh
jonathan-frizzy_43

Jakarta, krsumsel.com – Jonathan Frizzy diketahui sudah resmi bercerai dengan Dhena Devanka. Meski begitu, mereka ternyata masih satu rumah hingga saat ini.

Jonathan Frizzy masih serumah demi anak-anak yang masih kecil. Ia mengaku tetap berhubungan baik dengan Dhena Devanka.

“Ngobrol, kan masih tinggal serumah, buat anak-anak dong. Anak-anak kebanyakan home schooling online,” ujar Jonathan saat ditemui di Jakarta.

Jonathan Frizzy mengatakan tak ada yang membuatnya gugup karena sudah bercerai dari Dhena Devanka. Ia santai saja menjalani kehidupan masih satu atap dengan mantan.

“Oh nggak sih, aku pribadi nggak sih. Nggak tahu kalau dari sananya. Aku orangnya santai banget. Santai saja,” tutur Jonathan.

Lebih lanjut, Jonathan Frizzy tak ada perasaan berlebihan menanggapi putusan cerai. Yang terpenting baginya, dirinya masih tetap diberi keleluasaan bersama anak-anaknya.

“Yang aku rasain biasa saja. Kan juga nanti mengasuh bersama gitu. Terus ya anak-anak tetap bisa ketemu sama aku,” kata Jonathan.

Jonathan Frizzy mengatakan soal anak memang sudah diobrolkan dengan Dhena Devanka. Ia juga berharap Dhena tetap prioritaskan para buah hatinya.

“Kita nggak ada batasan apa-apa kok, nggak ada batasan, ya komunikasi yang pasti kita harus komunikasi,” pungkasnya.(*)

SUMBER