Jalin Sinergitas, Ketua PWI Sumsel Sambangi PWI OKI

oleh
IMG-20220118-WA0007

OKI, KRsumsel.com – Rombongan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumsel menyambangi Sekretariat PWI Kabupaten OKI di area Taman Segitiga Emas Kayuagung, Selasa (18/1) siang guna meningkatkan silahturahmi dan sinergitas.

Mereka yakni Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar SPd MSi, Wakil Ketua Bidang Organisasi Anwar Rasuan, Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Kawar Dante dan pengurus lainnya. Kunjungan ini spontanitas karena rombongan akan menuju Kabupaten OKU Selatan menghadiri konferensi PWI daerah tersebut yang digelar besok.

Kedatangan rombongan disambut Ketua PWI OKI Mujianto SE, Idham Syarif (Sekretaris), Maniso (Bendahara), Lidia T Sinaga (Penasehat), pengurus dan staf Sekretariat PWI OKI. Ini merupakan kali pertama Pengurus PWI Sumsel mendatangi gedung baru Sekretariat PWI OKI telah digunakan sejak 3 bulan lalu.

“Terakhir saya ke Sekretariat PWI OKI, masih di tempat lama (Room Stadion Mini Kayuagung, red). Ini pertama saya ke gedung baru, bangunan ini sangat refresentatif dan memadai dibandingkan sekretariat kalian yang lama,”puji Firdaus Komar.

Sedangkan Ketua PWI OKI menceritakan, gedung baru itu merupakan hibah dari Pemkab OKI yang dibangun tahun 2021 lalu. “Kami mengusulkan kepada Pak Bupati sejak tahun 2019 saat beraudiensi di Rumah Dinasnya, namun minimnya APBD dan 2 tahun pandemi maka pembangunannya selalu tertunda,”ujarnya.

Lanjutnya, tanpa putus asa ia dan pengurus PWI OKI terus melobi Pemkab OKI terkait pembangunan gedung baru PWI. “Dan alhamdulillah, Pak Bupati H Iskandar SE sangat memperhatikan kita sehingga gedung baru ini akhirnya dibangun dan tentunya sangat bermanfaat untuk seluruh insan pers di Bumi Bende Seguguk,”ujarnya semangat.

Terkait program kerja di tahun 2022 dijelaskan Mujianto, pihaknya telah menggelar rapat pengurus pada Desember lalu dan menghasilkan rencana program kerja diantaranya akan menyelenggarakan Sekolah Jurnalistik, Broadcast, Orientasi Anggota dan kegiatan lainnya.(Ata)