Jakarta, krsumsel.com – Daus Mini tengah sibuk merawat putranya, Muhammad Al Fatih Firdaus yang kini berusia 3 bulan. Dia bahkan sampai begadang untuk menjaga putra pertama dari pernikahannya dengan Shelvie.
Meskipun kerap begadang, Daus Mini akui sudah berpengalaman lantaran sempat merawat anak dari pernikahan sebelumnya dengan Yunita, yakni Ivander Haykal.
“Begadang pastinya. Sudah pengalaman si Babang kan anak pertama. Jadi ya sudah memang anak kecil begitu kerjaannya. Kalau malam haus, lapar, sama aja kayak kita lapar, haus minta susu, begadang, kayak tadi pagi bangun. Pokoknya hampir tiap malam,” cerita Daus Mini usai mengisi Brownis Trans TV, di Gedung Transmedia, Mampang, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan pada Kamis 13 Januari 2021.
Sementara itu, disinggung apakah ada perbedaan merawat anak pertama dan kedua, Daus akui ada perbedaan. Rupanya, anak keduanya itu pertumbuhannya cukup cepat. Bahkan sang bayi seolah bisa mengoceh mengajak interaksi.
“Dede sama Babang, kalau Dede lebih banyak ngoceh, umur 3 bulan Dede itu udah mulai ngoceh-ngoceh. Terus Kalau minta susu atau lama, teriak gitu-gitu,” ungkapnya.
Daus Mini merasa lega karena anak pertamanya, Ical, bisa menerima kehadiran sang adik saat baru dikenalkan. Daus Mini mengatakan putra pertamanya sangat senang punya adik.
“Udah (kenal dengan adiknya), (Ical) senang, sayang pastinya,” kata Daus Mini.
Memang sebagai orang tua, Daus Mini akui selalu ingin mempunyai waktu bersama dengan anak-anaknya. Namun, dirinya tetap harus bekerja demi menyambung hidup anak dan istrinya.
“Iya. Kalau lagi libur nggak ada kerjaan ya begitu udah. Mau gimana kita nyari duit buat keluarga, buat anak, buat keluarga anak,” pungkas Daus Mini.(*)