Letkol INF. Hendra menjelaskan bahwa kegiatan vaksinasi ini akan dilaksanakan mulai tanggal 14 s.d. Januari 2022 mendatang.
Sementara itu Kepala SDN 14 Kayuagung Maryamah, S.Pd.SD mengatakan bahwa pihaknya menyambut positif kegiatan vaksinasi yang dilakukan oleh Kodim 0402/OKI yang bekerjasama dengan Polkes 02.10.02 ini.
“Kami yakin program vaksinasi yang sudah berjalan saat ini akan memberikan dampak positif terhadap pemulihan di sektor pendidikan dengan terbentuknya kekebalan komunitas, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemulihan kesehatan dengan program vaksinasi ini,” ucapnya.(Lilis)