Penuhi Stok Bank Darah, PMI Sumsel Perbanyak Kemitraan 

oleh
IMG_20211229_141846_923

Lebih jauh dikatakannya, PMI Sumsel mempunyai reaksi yang cepat terhadap kondisi yang membutuhkan.

“Kita sudah tau bahawa PMI ini begitu cepat terhadap kondisi-kondisi yang ingin ditanganinya semoga itu akan terus konsisten,” imbuhnya.

Diujung sambutannya Herman Deru berharap PMI membuat program-progam yang bersifat transparan dimana nantinya program tersbut bisa di sosialisasikan kepada masyarakat.

“Ini juga perlu, PMI harus membuat program-program yang bersifat transparan disitu nanti kita akan beri tahu masyarakat dan kita akan promosikan bila perlu melalui billboard agar masyarakat tau, dan ingin terlibat dalam program tersebut,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut juga, Herman Deru mencontohkan cara untuk memberikan bantuan kepada PMI dengan menggunakan aplikasi Qrish. Menurutnya kemajuan digitalisasi perlu dimanfaatkan untuk mempermudah masyarakat memberikan bantuan bagi PMI.

“Banyaknya orang yang ingin membantu tapi kurangnya akses, nah ini kita perlu manfaatkan kemajuan digitalisasi dengan menggunakan aplikasi Qrish melalui aplikasi itu penyumbang yang ingin menyumbang lebih mudah dengan adanya akses aplikasi tersebut,” katanya