* Herman Deru Dukung Sriwijaya Dempo Run Jadi Event Nasional
Palembang, KRsumsel.com – Meski diguyurhujan namun tak menyurutkan semangat Gubernur Sumsel H Herman Deru melepas ribuan pelari di garis start dalam ajang Sriwijaya Dempo Run 2021 bertempat di halaman Kantor Walikota Pagar Alam, Minggu (26/12) pagi.
Antusias Sriwijaya Dempo Run 2021 yang pertama kali digelar ini sungguh luar biasa, pasalnya peserta yang ikut bukan hanya dari 17 kabupaten/kota se Sumsel tapi juga berbagai daerah di Indonesia seperti Lampung Sumatera Barat dan Jawa Barat
Herman Deru mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemkot Pagar Alam, Forkopimda dan juga pihak terkait yang telah ikut andil dalam menyukseskan kegaitan Sriwijaya Dempo Run.
Untuk itu Herman Deru mendukung kegiatan Sriwjaya Dempo Run ini sebagai agenda tahunan Sumsel dengan harapan kedepan menjadi event tahunan Nasional.
“Saya mendukung kegiatan ini untuk dijadikan sebagai agenda tahunan, bahkan jika tiga tahun berturut-turut kita laksanakan ini dengan sukses maka ini akan menjadi kalender nasional. Dengan begitu kita butuh kesiapan mental bagi kita semua,” ucapnya.
Di samping itu juga, digelarnya Sriwijaya Dempo Run menurutnya Herman Deru akan membuat Pagar Alam semakin dikenal bukan dari segi destinasi wisata tapi juga sebagai sport tourism.