PLN Sediakan SPKLU "Ultra Fast Charging" Untuk KTT G20 di Bali

oleh
Screenshot_2021-12-16-11-25-58-44_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Lee Kang Hyun menjelaskan pemerintah menunjuk Hyundai untuk menghadirkan kendaraan listrik sebagai official car bagi para pemimpin negara pada perhelatan G20. Hyundai lantas akan mengeluarkan dua tipe mobil listrik besutan terbaru.

“Pemerintah menunjuk Hyundai untuk menyediakan mobil listrik untuk perhelatan G20 nanti. Kami akan mempersembahkan untuk G20, mobil listrik G80 yang special edition. Lalu, mobil listrik yang dipabrikasi di Cikarang, Ionic 5, itu yang akan dipakai dalam G20,” ujar Lee Kang Hyun.

Pilot project bersama PLN dalam perhelatan G20 ini, kata Lee, akan menjadi contoh penggunaan kendaraan listrik. Ajang ini menjadi showcase penggunaan mobil listrik yang juga sebagai salah satu simbol tema utama G20, yaitu transisi ke energi bersih.

“Kami bahas dengan pemerintah Provinsi Bali dan PLN terkait ketersediaan infrastruktur listrik. Kami bisa bikin jadi contoh kalau bisa mendorong mobil listrik di Bali. Kalau ini berhasil bisa menyebar luas di kota lain,” pungkasnya.(Anjas)