Korban Kecelakaan Minibus di Sumut Kembali Ditemukan di Subulussalam

oleh
Screenshot_2021-12-15-07-32-29-40_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Meulaboh, KRsumsel.com – Seorang jenazah korban kecelakaan minibus yang terjun ke jurang di kawasan Buluh Didi, Pak Pak Bharat, Sumatera Utara pada Selasa kembali ditemukan oleh tim gabungan di kawasan air terjun Kedabuhan, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh.

“Jenazah ketiga yang kita temukan ini bernama Fitri Elfirati, warga Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat,” kata Kapolres Subulussalam Aceh AKBP Qori Wicaksono kepada ANTARA yang dihubungi dari Meulaboh, Selasa malam.

Korban Kecelakaan Minibus di Sumut Kembali Ditemukan di Subulussalam

Kapolres menjelaskan, awalnya jenazah diduga korban kecelakaan sudah diketahui berada di bawah air terjun Kedabuhan, Desa Jontor, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam sejak Selasa siang sekira pukul 13.30 WIB.

Namun karena posisi keberadaan jenazah dalam posisi sulit dilakukan evakuasi, karena berada persis di bawah air terjun, petugas bersama tim gabungan kesulitan mengevakuasi jasad korban.

Proses pencarian korban kecelakaan tersebut melibatkan tim gabungan terdiri dari Basarnas Sumut, Brimob Polda Aceh, petugas kepolisian Polsek Penanggalan, personel Polres Kota Subulussalam dan masyarakat.