Presiden Joko Widodo Resmikan Bandara Tebelian di Kalimantan Barat

oleh
Screenshot_2021-12-08-12-10-55-82_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Bandara Tebelian di Sintang dibangun sejak 2011 dan terus dilakukan pengembangannya hingga 2020.

Bandara tersebut dibangun untuk menggantikan bandara yang ada saat ini yaitu Bandara Susilo, yang sudah tidak bisa dikembangkan lagi karena berada di pusat kota dan dikelilingi pemukiman.

Pengembangan Bandara Tebelian dilakukan di atas lahan sekitar 153,6 hektare yang telah dihibahkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang kepada Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub.

Bandara Tebelian saat ini memiliki terminal penumpang seluas 2.000 meter persegi yang mampu melayani 75 ribu penumpang per tahun.

Landas pacu bandara adalah sepanjang 1.820 meter dan lebar 30 meter sehingga mampu didarati pesawat sejenis ATR-72/600, taxiway 160 meter x 18 meter dan apron 220 meter x 60 meter yang mampu menampung 4 pesawat ATR-72.

Bandara Tebelian dan Bandara Pangsuma merupakan dua dari empat bandara di Kalimantan Barat yang dikelola oleh Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub.(Anjas)