Jakarta, krsumsel.com – Nama Putri Patricia sangat populer di era sinetron 2000-an. Pertama kali menyita perhatian publik lewat sinetron Dewi Fortuna, Putri Patricia makin meroket saat bermain di Tersanjung.
Walaupun begitu, sudah sangat lama Putri Patricia tak terlihat di dunia hiburan beberapa waktu lalu. Ternyata, Putri Patricia banyak mencoba hal baru yang bertolak belakang dengan dunia entertainment.
“Sekarang ini kebetulan lagi sama teman-teman lagi membuat beberapa project, salah satunya kebetulan dua teman saya ini profesinya dokter, sedang membuat klinik dan saya membantu mereka klinik ini namanya Qasih, posisinya di Balaraja Tangerang,” tuturnya ketika ditemui di Studio Trans TV, Jakarta Selatan.
Klinik tersebut terdapat berbagai macam pengobatan. Mulai dari akupuntur hingga dokter kecantikan.
“Klinik itu ada akupuntur, ada dokter kecantikan juga. Jadi buat teman-teman yang ada di Tangerang atau sekitarnya, coba datang ke klinik Qasih,” imbuhnya.
Lebih lanjut lagi, perempuan berzodiak Taurus tersebut menyebutkan pernah bekerja kantoran saat vakum dari dunia entertainment. Dia juga mengaku sangat rindu dengan aktivitas syuting.
“Kalau dibilang vakum antara iya dan tidak. Soalnya memang sempat, soalnya terakhir syuting sinetron tuh sekitar 10 tahun lalu, sudah lama. Nah sementara itu, aku memutuskan kerja kantoran, lalu untuk melepaskan rasa kangen syuting, beberapa kali ikut FTV,” kata Putri Patricia.
Putri Patricia juga berharap dengan kembali munculnya dia ke permukaan, bisa jadi jalan pembuka untuk kembali aktif di industri hiburan. Ia mengharapkan masih ada yang mengingatnya.
“Ini juga bisa muncul lagi sekarang, karena sudah waktunya kembali muncul ke permukaan sambil mengingatkan kalau ‘Halo Putri masih ada’ gitu. Jadi mudah-mudahan ini bisa jadi pembuka jalan,” tutupnya.(*)