Padang, KRsumsel.com – Pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat menjajaki kerja sama dengan perguruan tinggi swasta di lingkup Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X untuk pengembangan 11 kampung tematik di daerah itu.
Staf Bidang Kerja Sama LLDIKTI Wilayah X, Anita, di Padang, Senin (6/12), menyampaikan dalam pengembangan kampung tematik, Pemkot Padang memerlukan kontribusi perguruan tinggi.
“Hari ini kami mempertemukan PTS (Perguruan Tinggi Swasta) di Kota Padang dengan Pemkot Padang sehingga PTS memahami program kampung tematik dan kemudian bisa melakukan penjajakan kerja sama dengan pemerintah tersebut,” ucapnya.
Ia mengatakan ada 49 PTS di Kota Padang yang beberapa di antaranya sudah melakukan penandatanganan nota kesepahaman terlebih dahulu dengan Pemkot Padang.
Ia berharap pertemuan yang digelar secara daring mendorong PTS yang belum menjalin kerja sama dengan pemkot bisa melakukannya dan menindaklanjuti untuk pengembangan kampung tematik.
Untuk mempercepat terjalinnya kerja sama tersebut, pihak LLDIKTI Wilayah X membantu mengumpulkan PTS yang ingin melakukan kerja sama, termasuk mewujudkan bentuk kerja sama yang ingin ditawarkan.