MUARA ENIM, KRsumsel.com – Patut menjadi contoh apa yang dicapai oleh Desa Pagar Jati, Kecamatan Benakat, Kabupaten Muara Enim. Soalnya, warga didesa ini yang umur 12 tahun ke atas sudah divaksin secara gratis.
Kades Pagar Jati Helmi saat dibincangi wartawan mengatakan, untuk capaian warga yang umurnya 12 tahun keatas sudah divakson Vovid 19 sudah mencapai 65 persen lebih. Hal ini, tidak lain karena antusiasnya warga yang sangat sadar akan pentingnya vaksin.
“Saya sangat bangga sekali dengan warga desa kita, karena warga kita sangat antusias sekali untuk ikut vaksin,” ujar Helmi, sesuai kegiatan pembagian BLT di kantor desa pada Senin (22/2/11/2021).
Menurutnya, antusias warga ini merupakan suatu bentuk kesadaran warganya, agar kondisi covid 19 segera berakhir, agar kondisi perekonomian kembali stabil dan meningkat. Dan juga, mendukung program pemerintah dalam mensukseskan vaksin 19 bagi setiap warganya secara gratis.