DPRD Kota Kendari Ajak Masyarakat Sukseskan Program Vaksinasi COVID-19

oleh
Screenshot_2021-11-22-15-39-46-21_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Ia juga menyarankan pemerintah setempat melakukan sistem “jemput bola” dalam menyukseskan vaksinasi, khususnya kepada mereka yang mengalami kendala saat menuju posko-posko vaksinasi.

“Karena kalau kita mau menunggu kesadaran masyarakat itu saya pikir perlu waktu. Sekarang kita butuhkan ‘jemput bola’ ke rumah masyarakat agar bagaimana yang namanya herd Immunity (kekebalan komunal) agar penyebaran COVID-19 bisa teratasi,” tutur dia.

Dia juga mengimbau seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan saat menjalankan aktivitas sehari-hari demi mencegah kemungkinan terjadinya gelombang ketiga penularan COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari Rahminingrum menyampaikan cakupan vaksinasi hingga saat ini mencapai 172.608 atau 65,1 pesen dari 265.147 sasaran, sedangkan dosis kedua mencapai 117.419 atau 44,28 persen dari sasaran.

Saat ini, Kota Kendari nihil kasus aktif COVID-19 dari jumlah akumulatif kasus infeksi virus corona baru itu per 21 November 2021 tercatat 7.719 kasus dengan jumlah penderita yang sudah sembuh 7.624 orang dan pasien yang meninggal dunia 95 orang.(Anjas)