Banda Aceh, KRsumsel.com – Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe mencatat 59.055 orang atau 40,84 persen dari 144.585 warga di daerah itu sudah menerima vaksin COVID-19 dosis pertama.
Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Lhokseumawe Helizar di Lhokseumawe, Senin menyebutkan untuk warga yang sudah menerima vaksinasi dosis kedua ada 36.011 orang atau 24,91 persen.
“Sementara untuk vaksinasi tahap ketiga hanya menyasar tenaga kesehatan. Yang sudah divaksin sebanyak 1.265 orang atau 45,3 persen dari total sasaran sebanyak 2.757 tenaga kesehatan,” kata Helizar.
Helizar mengatakan Pemerintah Kota Lhokseumawe bersama TNI dan Polri terus berupaya mengedukasi dan menyosialisasikan program vaksinasi kepada masyarakat.
“Masih banyak masyarakat yang takut untuk divaksin dan juga orang tua yang belum mengizinkan anaknya mengikuti vaksinasi. Namun, ini merupakan tugas kami untuk lebih optimal lagi dalam meyakinkan masyarakat akan pentingnya vaksinasi COVID-19,” kata Helizar.