Sumsel Terapkan Health Tourism Perdana di RSUP Mohammad Hoesin 

oleh
IMG_20211108_180103_255

Hal senada  juga diungkapkan  Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. RA. Anita Noeringhati  yang menilai  festival layanan medis dan kesehatan tradisional RSMH   ini  merupakan  terobosan yang luar biasa.

“Langkah awal yang bagus, semoga ini juga   diikuti oleh rumah sakit lainnya  di Sumsel,” harapnya.

Direktur Utama RSUP Dr. Mohammad Hoesin, Bambang, dr. Bambang Eko Sunaryanto mengatakan dibukanya festival layanan medis dan kesehatan tradisional nusantara terstandar tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional yang jatuh pada tanggal 10 November  2021.

“Dengan dibukanya festival layanan medis dan tradisonal masyarakat bisa tau bagaimana pelayanan yang ada di RSMH Palembang. Apalagi layanan tradisonal ini juga sudah bersertifikat yang diakui oleh Kementerian Kesehatan RI,” jelasnya.

Dia menyebut pada  festival layanan medis dan tradisonal ini sudah di siapkan 20 stand dari berbagai macam KSM (Kelompok Staf Medis). Stand tersebut diantaranya ada Dokter spesialis gigi dan mulut, mata, dermatologi, anak, penyakit dalam, kardiologi, THT, KSM orthopedi dan traumatologi serta radiologi.  Kemudian Dokter spesialis bedah, saraf, anestesiologi dan terapi intensif, rehab medik, donor darah, healing therapy, gizi klinis, kebidanan serta pelayanan kesehatan lainnya.

“Kita juga   tersedia pusat informasi pelayanan  konsultasi,” tandasnya.

Turut hadir pada kesempatan ini Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj. RA. Anita Noeringhati, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel Lesty Nurainy, Direktur Utama RSUP Dr. Mohammad Hoesin, Bambang, dr. Bambang Eko Sunaryanto dan para Direksi dan Dokter RSUP Dr. Mohammad Hoesin.(****)