Wawali Ingin Jalan Tunjungan Surabaya Seperti Braga dan Malioboro

oleh
Screenshot_2021-11-01-10-39-35-77_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Saat itu, Armuji mendapatkan banyak masukan dari warga, salah satunya mengenai keberadaan lokasi parkir yang dinilai kurang bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana di Jalan Tunjungan.

“Kami segera tindak lanjuti dan rapatkan usulan itu,” katanya.

Selain itu, Armuji juga mengunjungi sejumlah gerai kuliner yang meramaikan Jalan Tunjungan sembari mengingatkan pengunjung mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Armuji juga melihat pengerjaan mural bertemakan prokes yang diinisiasi oleh Badan Penanggulangan Bencana (BPB) Linmas Kota Surabaya.

Armuji juga menunjukkan contoh mural 3D kepada komunitas mural untuk dijadikan inspirasi agar dapat mempercantik Jalan Tunjungan.

“Angka COVID-19 di Surabaya dapat ditekan, pertumbuhan dan pemulihan ekonomi perlahan berjalan. Saya minta warga tetap patuhi prokes dan anjuran pemerintah,” katanya.(Anjas)