Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Jerman Lolos, Belanda Pesta 6 Gol

oleh
oleh
jerman-1_169

Jakarta, krsumsel.com – Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa menuntaskan beberapa pertandingan dini hari tadi. Hasil kualifikasi Piala Dunia 2022 bisa disimak di sini.

Dari Grup G, Belanda pesta setengah lusin gol saat menjamu Gibraltar. Bertanding di De Kuip, Rotterdam, Selasa (12/10/2021) dini hari WIB, De Oranje menang telak dengan skor 6-0.

Memphis Depay mencetak dua gol dalam pertandingan ini. Gol-gol Belanda lainnya diciptakan oleh Virgil van Dijk, Denzel Dumfries, Arnaut Danjuma, dan Donyell Malen.

Hasil ini menempatkan Belanda di puncak klasemen Grup G dengan 19 poin dari delapan pertandingan. Mereka unggul dua angka atas tim peringkat kedua, Norwegia, yang menang 2-0 atas Montenegro.

Sementara itu, Jerman memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 dari jalur kualifikasi. Die Mannschaft menang telak 4-0 di markas Makedonia Utara untuk menyegel tiket ke Qatar.

Timo Werner menyumbang dua gol untuk Jerman. Gol-gol dari Kai Havertz dan Jamal Musiala melengkapi kemenangan tim tamu.

Dari pertandingan lainnya, Wales dan Republik Ceko menjaga asa untuk masuk ke play-off lewat kemenangan yang diraih. Wales menang 1-0 atas Estonia, sementara Republik Ceko mengalahkan Belarusia 2-0.

Dari Grup H, Rusia meraih kemenangan krusial dengan skor 2-1 atas Slovenia untuk memuncaki klasemen Grup H. Rusia kini memimpin dengan 19 poin dari delapan laga.

Sementara itu, Kroasia tertahan di posisi kedua dengan 17 poin usai bermain imbang 2-2 melawan Slovakia. Kroasia selamat dari kekalahan berkat gol tendangan bebas Luka Modric.

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (12/10/2021) dini hari WIB:

Grup E

Belarusia 0-2 Republik Ceko

Estonia 0-1 Wales

Grup G

Latvia 1-3 Turki

Belanda 6-0 Gibraltar

Norwegia 2-0 Montenegro

Grup H

Siprus 2-2 Malta

Kroasia 2-2 Slovakia

Slovenia 1-2 Rusia

Grup J

Islandia 4-0 Liechtenstein

Makedonia Utara 0-4 Jerman

Rumania 1-0 Armenia.(nds/adp)

SUMBER