TKD Karang Taruna Muba Resmi Dibuka

oleh
IMG-20211011-WA0023

Chandra menyebutkan, dalam pemilihan ketua Karang Taruna masa jabatan lima tahun kedepan ada dua calon yang maju, ialah dirinya sendiri yang kembali mencalon dan Edy Parmansyah SP MSi yang sekarang menjabat sebagai Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Muba.

“Mari kita bermusyawarah dalam TKD ini untuk lebih rasional, mengedepankan hati jangan sampai proses pemilihan ini jadi memecahkan kita, jangan gara-rgara TKD ini kita jadi cerai berai memutuskan tali silaturahmi, karena tidak mudah mempertahan kekompakan ini, semakin kencang dinamika maka semakin kuat organisasi,”sebutnya.

Sementara itu Ketua Harian Karang Taruna Provinsi Sumatera Selatan Devi Haryanto menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Muba telah mendukung kegiatan TKD Karang Taruna Kabupaten Muba. Karang Taruna adalah organisasi yang membantu pemerintah bersifat sosial dan kemanusiaan, bukan hanya dibidang olahraga.

“Karang taruna adalah organisasi pemuda dalam artian perlu anggaran dasar rumah tangga sekaligus tidak dualisme, prinsipnya pemilihan kepengurusan tetap pada anggota organissi Karang Taruna, tapi pengukuhan oleh kepala daerah masing-masing. Harapannya agar kegiatan TKD tidak ada yang tidak selesai, apapun bentuknya ini hanya musyawarah maka tetap jaga kekompakan,”ujarnya.(AS)