Mataram, KRsumsel.com – Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat, Hj Sitti Rohmi Djalillah mengapresiasi kiprah Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) dalam membantu pemerintah mengembangkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
“Kunci bersaing adalah kualitas dan kualitas enterpreneur binaan IWAPI ini top,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima di Mataram, Selasa.
Wagub mengatakan pameran produk UMKM IWAPI bertema “Bela Beli Produk Lokal” itu adalah awal yang baik bagi UMKM, khususnya NTB.
Di masa pandemi, kata Wagub, UMKM IWAPI jelas memberikan kontribusi bagi ekonomi.
Deputi Kewirausahaan dan Koperasi Kementerian Koperasi dan UMKM, Siti Azizah mengatakan, berturut turut Indonesia adalah ranking empat wisata halal, busana Muslim dan keuangan syariah.
“Yang belum itu produk halal sehingga kementerian pada tahun ini memberikan bantuan dan akses modal sangat besar bagi UMKM. Silahkan dimanfaatkan dan mengajukan proposal melalui pemerintah daerah,” kata Azizah.